Memilih Cat Rumah Minimalis Sederhana
Sebuah rumah minimalis sederhana tidak harus identik dengan kumuh, lusuh, dan kotor. Sebuah rumah minimalis sederhana juga bisa menampilkan kesan mewah dan elegan, tergantung pilihan warna cat yang Anda pakai dan bagaimana Anda mengekspresikan mimpi Anda pada interior rumah Anda tersebut. Sebuah pemilihan warna cat yang bagus akan langsung mengubah kesan rumah minimalis sederhana menjadi rumah mewah. Hal terpenting yang bisa Anda lakukan adalah mengkombinasikan warna-warna cat tertentu yang identik dengan warna mewah untuk diaplikasikan pada setiap ruangan dan juga sisi eksterior.
Yang sedang menjadi trend saat ini adalah rumah minimalis sederhana yang dicat dengan warna-warna modern seperti ungu, hijau menyala, hitam, royal blue dan warna emas. Bagian eksterior seperti dinding samping rumah diberi warna ungu yang dipadukan dengan warna krem pada sekitar jendela dan ventilasi serta bagian depan dengan warna yang sedikit lebih terang seperti krem yang dipadukan dengan aksen warna emas akan menyuguhkan kesan mewah jika dilihat dari jauh. Anda bisa juga mengkombninasikan warna lain untuk pagar dan juga ornamen-ornamen pada teras agar tampak lebih serasi dan menawan.
Sementara itu untuk bagian dalam rumah jangan pernah dilupakan. Walaupun tidak nampak dari luar namun Anda harus tetap menjaga interior rumah semenawan eksterior, hal ini cukup penting jika Anda akan sering menerima tamu di rumah Anda tersebut. Selain itu, eksterior yang cantik juga akan menambah tingkat kenyaman hunian Anda tersebut. Untuk eksterior sebaiknya Anda tidak mempergunakan warna-warna gelap karena hal tersebut akan membuat ruangan Anda menjadi gelap dan terkesan sempit.
Pemilihan warna bagi rumah minimalis sederhana sebaiknya difokuskan pada warna-warna cerah, terutama untuk warna dinding kamar tidur, kamar keluarga, ruang tamu, dapur dan kamar mandi. Untuk mendapatkan warna yang paling cocok, sebaiknya mengkombinasikan beberapa warna sekaligus, satu untuk warna dasar atau warna utama dan dua warna lain untuk memberikan aksen dan sentuhan pemercantik. Khusus untuk kamar tidur sang buah hati, warna cerah seperti warna pink sangat cocok bagi anak perempuan sementara anak lali-laki lebih menyukai dinding yang penuh dengan gambar pesawat, bintang film action atau pemain sepakbola.
Jika Anda merasa repot untuk mengaplikasikan perpaduan warna yang serasi agar rumah minimalis sederhana Anda menjadi terkesan mewah,maka cara yang paling cepat adalah dengan memanfaatkan wallpaper. Kertas pelapis dinding saat ini cukup populer dipergunakan, terutama bagi keluarga modern yang tak mau ribet dengan proses pengecatan. Wallpaper cukup diaplikasikan dengan lem khusus tanpa harus takut lantai dan furniture terkena noda cat. Wallpaper yang saat ini telah banyak dijual, salah satunya di kategori wallpaper dinding di Temtera.com, menyediakan banyak pilihan corak bagi kebutuhan Anda.
Walpaper dengan corak bunga atau wallpaper warna polos dengan sedikit aksen sangat cocok bagi ruang tamu, sementara wallpaper dengan corak batik atau warna natural bisa ditempelkan di dinding kamar tidur utama. Sementara bagi anak-anak tersedia berbagai macam wallpaper dengan warna menarik atau dengan gambar karakter disney, bintang film sampai gambar luar angkasa. Wallpaper, selain lebih murah dan mudah daripada mengecat keseluruhan dinding rumah minimalis sederhana Anda, juga bisa diganti kapanpun Anda mau. Jika sudah bosan, cukup tanggalkan dan lepas wallpaper tersebut dan ganti dengan yang baru. Jika Anda capek melepasnya, tinggal tumpuk saja wallpaper lama tersebut dengan wallpaper yang baru, mudah bukan?